Perasaan senang campur sedih menghanggapi saya pada tanggal 10 Juli 2015 kemarin. Pasalnya, hari itu adalah hari terakhir saya menjalani kegiatan geladi di Telkom Regional II Jakarta. Senang, karena saya akhirnya dapat merasakan kembali berpuasa bersama keluarga di rumah, juga sedih karena saya harus berpisah dengan para jajaran staf dan manager Unit ROC yang selama lebih dari satu bulan kemarin telah memberikan banyak sekali pelajaran pada saya, baik secara langsung maupun tidak. Sebenarnya awalnya saya agak sedikit menyesal dan bingung kenapa saya memilih Jakarta sebagai tempat geladi saya. Bukan apa-apa, sesaat sebelum berangkat ke Jakarta, kawan-kawan dan kakak tingkat yang telah memiliki pengalaman melaksanakan kegiatan geladi tahun sebelumnya memberikan pendapat dan pertanyaan yang cukup membuat saya meragukan pilihan saya itu.
Alhasil, saya pun memulai minggu pertama saya dengan didera perasaan skeptis apakah melaksanakan geladi di Jakarta merupakan pilihan yang tepat bagi saya. Namun perasaan tersebut berangsur-angsur menghilang karena penerimaan yang baik dan sikap para staf ROC yang sangat ramah pada saya dan teman saya – yang juga geladi di unit ROC. Kami mendapat perlakuan yang hampir sama dengan para staf official lain. Bahkan kami diberikan kepercayaan yang sama seperti staf lainnya.
Pembimbing lapangan kami pun sangat baik terhadap kami, beliau adalah salah satu asisten manager di unit ini. Peran beliau sebagai pembimbing lapangan pun sangat terasa bagi saya. Walaupun beliau seringkali sibuk dan jarang berada di kantor namun, beliau tetap memperhatikan hubungan komunikasi di antara kami. Sampai-sampai di hari terakhir geladi kami, beliau memberikan pesan yang dikirim via twitter yang isinya cukup membuat saya dan teman saya agak berat hati untuk mengakhiri geladi ini.
Kegiatan geladi ini membuat saya dapat mempelajari dan memahami situasi kerja yang ada.Tentunya hal ini merupakan hal yang sangat berguna bagi saya agar nanti kedepannya saya dapat lebih siap sehingga mampu beradaptasi menyesuaikan diri dengan lingkungan baru. Di sini juga saya dapat melatih kualitas komunikasi verbal dan nonverbal saya, bagaimana saya harus berhubungan dengan atasan dan staf setara. Di geladi ini saya dilatih untuk selalu bertanggung jawab, berpikir kreatif dan cepat tanggap akan segala sesuatu. Semoga segala pelajaran yang telah didapatkan dan karakter-karakter baik yang telah terbentuk selama kegiatan geladi ini tetap melekat kuat dan menjadikan saya pribadi yang lebih matang kedepannya.
Segala hal yang telah saya lakukan dan dapatkan di geladi ini telah saya rangkum kedalam sebuah Laporan Kegiatan Geladi 2015 yang dapat diunduh melalui link di bawah: